Sejarah MySQL


MySQL dikembangkan oleh sebuah perusahaan swedia bernama MySQL AB yang pada saat itu bernama  TCX datakonsult AB sekitar tahun 1994-1995, namun cikal bakal kodenya sudah ada sejak 1979 . Awalnya TcX membuat MySQL dengan tujuan mengembangkan aplikasi web untuk klien . TcX merupakan perusahaan pengembang software dan konsultan database. Saat ini MySQL sudah diakusisi oleh oracle corp.
MySQL adalah salah satu jenis database server yang sangat terkenal dan banyak di gunakan untuk membangun aplikasi web yang menggunakan database sebagai sumber dan pengolahan datanya . Kepopuleran Mysql antara lain karena mysql menggunakan SQL sebagai dasar untuk mengakses databasenya  sehingga mudah untuk di gunakan , kinerja query cepat dan mencukupi untuk kebutuhan database perusahaan – perusahaan skala menengah – kecil . Mysql juga bersifat open source dan gratis (anda tidak perlu membayar  untuk menggunakannya )pada berbagai platform (kecuali pada windows yang bersifat shareware).Mysql didistribusikan dengan lisensi open source  GPL (general public License) mulai versi 3.23 , pada bulan juni 2000 software Mysql dapat di unduh di http:// www.mysql.org atau http:// www.mysql.com.

Mysql merupakan database yang pertama kali didukung oleh Bahasa pemrograman script untuk internet (PHP dan Perl) .Mysql dan PHP dianggap sebagai pasangan software pengembangan aplikasi web yang ideal. Mysql lebih sering digunakan utnuk membangun aplikasi berbasis web, umumnya pengembangan aplikasinya menggunakan Bahasa pemrograman script PHP.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar